Pisah Kenang dengan Dosen Pendidikan IPA Dr. Antonius Tri Widodo

Pisah Kenang dengan Dosen Pendidikan IPA Dr. Antonius Tri Widodo

Tegal, Kaprodi Pendidikan IPA dan Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UPS Pisah Kenang dengan salah Satu Dosen Pendidikan IPA Dr. Antonius Tri Widodo di ruang Rapat Dekan FKIP Kamis 19 Mei 2020.

Dr. Suriswo, M.Pd selaku Dekan menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dr. Antonius Tri Widodo yang telah mengabdi dan berdedikasi di FKIP khususnya Prodi Pendidikan IPA sejak tahun 2017 sampai dengan 2022. Dekan juga menyampaikan “Bapak AT panggilan akrabnya, telah memberikan kontribusi yang besar mulai pada saat tahun awal berdirinya Prodi Pendidikan IPA sampai sekarang” ungkapnya.

Dalam acara ini Wakil Dekan I Dr. Suci Muljani M.Pd juga menyampaikan acara pisah kenang ini merupakan acara yg bukan termasuk acara yang disukai, karena hari ini pisah padahal kami belum sempat menyambut dengan baik. “Semoga Bapak Dr. Antonius Tri Widodo terus terjalin hubungan dengan FKIP UPS, walau sudah tidak lagi mengajar di UPS Tegal”, ungkapnya.

Wakil Dekan Bidang II (SDM) Dr. Dewi Apriani, M.Pd menyampaikan terima kasih banyak atas dedikasinya untuk pendidikan IPA dan FKIP, peran bapak AT sebagai dosen senior di pendidikan IPA sangat berpengaruh kepada semangat dosen dosen muda pendidikan IPA yang penuh energi.

Dalam acara ini juga Kaprodi Pendidikan IPA M. Aji Fatkhurrohman, M.Pd menyampaikan, Prodi Pendidikan IPA sangat berterima kasih kepada Dr. Antonius Tri Widodo atas kebersamaan dan dedikasinya untuk Prodi Pendidikan IPA. “Kami dosen-dosen muda Pendidikan IPA merupakan mahasiwa beliau, murid beliau, dimana kami banyak belajar kepada beliau baik akademik, penelitian, pengabdian maupun dalam hal menulis buku”, ungkapnya.

Dr. Antonius Tri Widodo merupakan lulusan S1 Pendidikan Kimia IKIP Semarang dan S3 Teknologi Pendidikan UNJ. Pria kelahiran Klaten 1952 memiliki istri Dra. Kristiani Berty Prasetyowati, 3 anak, dan 3 cucu yang berdomisili di Pedurungan Semarang. Beliau mengabdi dan berdedikasi di UPS kurang lebih 5 tahun sejak 2017.

Acara pisah kenang Bapak Dr. Antonius Tri Widodo diakhiri dengan pemberian tali asih dari Dekan FKIP, dan plakat kenang-kenangan dari Kaprodi Pendidikan IPA. Hadir pula Wakil Dekan III Sumartono, M.Pd, dosen pendidikan IPA yaitu Muriani Nur Hayati, M.Pd, Mobinta Kusuma, M.Pd, Yuni Arfiani, M.Pd, Bayu Widiyanto, M.Si, Fahmi Fatkhomi, M.Pd, Isrotun, M.Pd.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.