OPTIMALISASI LAYANAN BK YANG TERSEMBUNYI

OPTIMALISASI LAYANAN BK YANG TERSEMBUNYI

Naili Faizatis Syifa, S.Psi., S.Pd.
Guru BK SMK N 3 Tegal, Mahasiswi Pascasarjana Pedagogi Universitas Pancasakti Tegal

 

Galak, suka memberi sanksi, marah-marah, menakutkan, mungkin itu yang ada dalam pikiran siswa setiap mendengar profesi guru BK (Bimbingan dan Konseling). Banyak juga yang takut jika disuruh datang ke ruang BK, karena dalam bayangan mereka akan diberi hukuman dan dimarahin. Siswa juga masih enggan untung datang ke ruang BK dengan sendirinya karena  jika ada yang datang  ke ruang BK berarti siswa tersebut bermasalah seperti membolos, melanggar aturan tata tertib sekolah dan lain-lain. Pandangan atau mindset itu yang harus kita ubah, agar pandangan siswa kepada guru BK tidak terus menerus  negatif dan menjadi sebuah profesi yang menakutkan. Sehingga layanan BK dapat berjalan dengan baik.

Di dalam pelaksanaa layanan bimbingan dan konseling di sekolah, pemerintah mengeluarkan beberapa perarturan baik yang berdasarkan Undang-undang atau permen tentang penyelenggaraan layanan bimbingan dan konseling di sekolah. Antara lain yaitu Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dimana dalam UU sisdiknas disampaikan pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya dan menegaskan bahwa konselor adalah pendidik.

Guidance Service atau yang sering kita sebut dengan layanan bimbingan merupakan bantuan yang diberikan oleh seorang konselor kepada klien dalam upayanya untuk membantu menyelesaikan problem atau mengembangkan potensi yang ada di dalam dirinya. Dalam menjalani proses bimbingan dan konseling beberapa hal yang wajib ditekankan adalah pengenalan, pemahamanm pengarahan, dan penyesuaian diri agar dalam prosesnya dapat berjalan dengan lancar dan optimal.

Selama ini mungkin banyak yang belum tahu bentuk operasional layanan bimbingan dan konseling yang dapat diterapkan dalam pendidikan dan siswa dapat menikmati layanan-layanan ini.dalam judul penulis menulis layanan yang tersembunyi karena mungkin banyak yang selama belum ini belum tahu dan belum faham,sehingga dalam tulisan ini akan penulis jelaskan apa saja layanan bimbingan dan konseling. da 10 layanan yang bisa dinikmati oleh siswa dalam bimbingan dan konseling yaitu:

  1. Layanan orientasi: layanan ini biasanya diberikan kepada peserta didik untuk memahami situasi, lingkungan, fasilitas, peraturan, organisasi,kurikulum, dan peran bimbingan konseling dalam sekolah.
  2. Layanan informasi: layanan yang diberikan kepada peserta didik untuk memahami informasi mengenai diri sendiri, sosial, bakat minat dan tata tertib tertentu.
  3. Layanan pembelajaran: berkenaan dengan layanan dalam proses pembelajaran seperti penguasaan materi belajar, kompetensi yang sesuai dengan kemampuannya untuk mengembangkan diri.
  4. Layanan penempatan dan penyaluran: layanan ini diberikan untuk penyaluran dala kelas, kelompok belajar, jurusan, ekstrakulikuler, bakat dan minat.
  5. Layanan penguasaan konten: layanan yang membantu peserta didik untuk memahami kompetensi yang berguna untuk kehidupan di sekolah, keluarga dan masyarakat.
  6. Layanan konseling perorangan: layanan yang diberikan oelh guru BK kepada peserta didik secara individu atau perorangan untuk mengentaskan permasalahan pribadi dirinya sendiri.
  7. Layanan bimbingan kelompok:layanan kepada sejumlah peserta didik untuk membahas dan menyelesaikan hal mengenai pemahaman bersama, kehidupan sosial dan belajar.
  8. Layanan konseling kelompok: layanan yang diberikan kepada individu dalam kelompok yang memiliki masalah didalam organisasi atau kelompok tertentu.
  9. Layanan konsultan: layanan yang diberikan konselor untuk memberikan wawasan mengenai sekolah, menyelesaikan masalah dalam kondisi atau masalah peserta didik.
  10. Layanan mediasi: layanan yang diberikan untuk membant perselisihan atau hubungan antar sesama peserta didik.

Dari paparan tentang layanan Bimbingan dan konseling diatas, diharap dapat membuka pandangan siswa bahwa guru BK bukanlah guru yang menakutkan dan setiap bertemu hanya di marahin dan diberi hukuman tetapi siswa dapat datang ke ruang BK untuk konsultasi tentang belajar, masalah pribadi, masalah karir. Apalagi kelas XII sebentar lagi akan melaksanakan ujian nasional, siswa dapat datang ke ruang BK utk konsultasi tentang persiapan menghadapi ujian nasional dan juga konsultasi perguruan tinggi yang ingin mereka pilih setelah lulus dari sekolah.

Jika kita mengetahui apa saja tugas yang dimiliki guru BK dan layanan-layanan yang ada, kita akan sering berkunjung ke ruang BK. Kurangnya pemahaman tentang peran dan tugas sebagai guru bimbingan dan konseling di sekolah dapat menimbulkan persepsi negatif terhadap kinerka dan citra guru bimbingan konseling. Sedangkan persepsi positif siswa akan muncul apabila guru bimbingan konseling menjalankan tugas dan perannya sesuai kode etik dan memenuhi syarat seorang guru bimbingan konseling. Sehingga tidak ada lagi persepsi negatif terhadap citra guru bimbingan konseling.Apabila guru BK dalam melaksanakan layanan-layanan yang ada dengan baik dan siswa dapat menikmati maka tujuan dari bimbingan konseling dapat terwujud yaitu agar konseli dapat mecapai tugas-tugas perkembangannya yang meliputi aspek pribadi-sosial, belajar, (akademik),dan karir. Di sekolah konseli yaitu siswa.

Mari para siswa nikmati layanan-layanan BK di sekolah sehingga kalian tidak lagi mengganggap negatif tentang guru BK, bisa semakin dekat dengan guru BK. Sering datang ke BK mendekatkan diri dengan guru BK. Begitupun guru BK membuka diri dan menerima dengan sikap yang gembira setiap ada siswa yang datang untuk konsultasi serta melaksanakan layanan-layanan. Bagi siswa Buang pikiran negatif tentang guru BK dan nikmatilah layanan-layanan BK yang ada sehingga tak lagi seolah-seolah tersembunyi karena tidak tahu.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.