MAKRAB Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (HMPS BK)

Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Pancasakti Tegal melangsungkan kegiatan Makrab BK tahun 2024 dengan bertema membangun persaudaraan, satukan perbedaan, guna mewujudkan solidaritas yang dilaksanakan pada hari Jumat – Minggu, 8 – 10 November 2024. MAKRAB atau Malam Keakraban merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (HMPS BK) untuk mempererat hubungan antar mahasiswa dari berbagai angkatan, khususnya antara mahasiswa baru dan senior.

Tanggal, Waktu dan Tempat pelaksanaan
Hari Tanggal: Jumat 8 November 2024
Waktu: 13.00 WIB selesai
Tempat : Gedung D100 FKIP Pancasakti UPS Tegal

Acara ini bertujuan untuk membangun persaudaraan, menumbuhkan solidaritas, serta memperkenalkan nilai dan budaya kampus yang positif. Melalui interaksi dan kegiatan bersama, MAKRAB juga membantu mahasiswa baru dalam meningkatkan keterampilan komunikasi, rasa percaya diri, dan kemampuan beradaptasi.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.