Memukau Para Penonton yang Hadir, Pementasan Teater Mahasiswa PBSI UPS Tegal Sukses Digelar
Pada Sabtu Malam, (30/11/2024), para mahasiswa semester 5-B program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Pancasakti Tegal telah sukses menggelar pementasan teater dalam rangka pemenuhan nilai mata kuliah Teater yang sedang dijalani oleh para mahasiswa.
Dengan mengambil judul pementasan teater “Nina Bobo” karya Roy Agustinus, para mahasiswa PBSI sukses mengemas karya sastra berupa drama dengan apik dalam pementasan yang ada dengan sempurna.
“Alasan mengapa kelas 5-B PBSI memilih judul naskah drama tersebut adalah, dikarenakan kesepakatan bersama antarmahasiswa dan keinginan menjadikan pementasan drama tersebut bermakna untuk seumur hidup bagi mereka kelak,” ujar Karina sebagai sutradara pelaksana.
Bertempat di gedung Auditorium Daryoen Sumoatmodjo UPS Tegal, pementasan teater tersebut mampu menjual tiket hingga tak tersisa. Sebanyak 250 tiket telah terjual untuk para penonton. Bahkan, para guru dan siswa yang berasal dari salah satu sekolah di ujung selatan Kabupaten Tegal pun turut hadir menonton pementasan teater tersebut.
Dihadiri pula oleh para tamu undangan penting, mulai dari dekanat FKIP hingga para alumni PBSI UPS Tegal.
“Pementasan teater bagi mahasiswa PBSI dapat menjadi ajang belajar, bagaimana bersastra lewat teater dan melatih para mahasiswa agar kelak ketika menjadi guru dapat mengajarkan apa itu teater dengan baik kepada muridnya,” ungkap Afsun Aulia Nirmala, M.Pd., selaku dosen mata kuliah Teater PBSI saat memberikan sambutan di hadapan penonton.